PEKALONGAN- Jembatan Bremi di Kota Pekalongan yang ditutup total akibat pekerjaan perbaikan pada dasar jembatan sejak Selasa (22/5), dibuka kembali untuk semua jenis kendaraan, Jumat (13/7) sore. Jembatan dibuka tepat pukul 16.50 oleh pihak Bina Marga Jateng.
Pengawas Lapangan Bina Marga Jateng wilayah Pekalongan Batang Plelen, Saefudin Rozi menjelaskan, pihaknya sengaja mempercepat proyek Jembatan Bremi, lantaran jembatan ini merupakan akses penting yang kerap menimbulkan kemacetan. Meski belum dilapisi aspal, Saefudin mengatakan jembatan aman untuk dilalui. ‘’Untuk pengaspalan nanti dilakukan setelah Lebaran, yang terpenting jembatan sudah aman dilalui,’’ ujarnya.
Saefudin menambahkan, pihaknya masih mempunyai dua pekerjaan lain yang penting yakni perbaikan Jembatan Kapidodo B dan Jembatan Rembun. ‘’Untuk dua jembatan tersebut kami usahakan sebelum puasa sudah bisa dilewati. Atau paling telat akhir bulan Juli sudah tidak ada antrean akibat perbaikan jembatan tersebut,’’ tambahnya.
Supervisor konsultan proyek Jembatan Bremi, Soeroso menjelaskan, karena pengawasan ketat dari konsultan, kualitas Jembatan Bremi hasilnya benar-benar memuaskan. ‘’Dari target K350, kualitas beton di Jembatan Bremi mencapai K446,’’ ujarnya.
Soeroso menjelaskan, K446 diartikan setiap sentimeter persegi, beton mampu menahan beban seberat 446 kilogram. Soeroso menambahkan, janji kontraktor perbaikan Jembatan Bremi, PT Wasis Karya Nugraha dari Yogyakarta tidak meleset, setidak-tidaknya jembatan sudah dilalui meski belum diaspal.
Sementara itu dari arah timur, blokade jalan dibuka, termasuk blokade penyempit di depan Mapolsek Pekalongan Barat.Arus terlihat lancar meskipun debu banyak beterbangan di sekitar lokasi jembatan yang dibuka tersebut. Sedangkan pemasangan rambu-rambu informasi jalur alternatif belum juga dipasang hingga jembatan dibuka kembali, kemarin
Pengawas Lapangan Bina Marga Jateng wilayah Pekalongan Batang Plelen, Saefudin Rozi menjelaskan, pihaknya sengaja mempercepat proyek Jembatan Bremi, lantaran jembatan ini merupakan akses penting yang kerap menimbulkan kemacetan. Meski belum dilapisi aspal, Saefudin mengatakan jembatan aman untuk dilalui. ‘’Untuk pengaspalan nanti dilakukan setelah Lebaran, yang terpenting jembatan sudah aman dilalui,’’ ujarnya.
Saefudin menambahkan, pihaknya masih mempunyai dua pekerjaan lain yang penting yakni perbaikan Jembatan Kapidodo B dan Jembatan Rembun. ‘’Untuk dua jembatan tersebut kami usahakan sebelum puasa sudah bisa dilewati. Atau paling telat akhir bulan Juli sudah tidak ada antrean akibat perbaikan jembatan tersebut,’’ tambahnya.
Supervisor konsultan proyek Jembatan Bremi, Soeroso menjelaskan, karena pengawasan ketat dari konsultan, kualitas Jembatan Bremi hasilnya benar-benar memuaskan. ‘’Dari target K350, kualitas beton di Jembatan Bremi mencapai K446,’’ ujarnya.
Soeroso menjelaskan, K446 diartikan setiap sentimeter persegi, beton mampu menahan beban seberat 446 kilogram. Soeroso menambahkan, janji kontraktor perbaikan Jembatan Bremi, PT Wasis Karya Nugraha dari Yogyakarta tidak meleset, setidak-tidaknya jembatan sudah dilalui meski belum diaspal.
Sementara itu dari arah timur, blokade jalan dibuka, termasuk blokade penyempit di depan Mapolsek Pekalongan Barat.Arus terlihat lancar meskipun debu banyak beterbangan di sekitar lokasi jembatan yang dibuka tersebut. Sedangkan pemasangan rambu-rambu informasi jalur alternatif belum juga dipasang hingga jembatan dibuka kembali, kemarin
ARTIKEL TERKAIT:
0 comments:
Post a Comment